Viral Bapak Cicipi Makanan buat Prosesi Suap-suapan Pengantin, Menantunya Ngakak



Dalam acara resepsi pernikahan, prosesi suap-suapan pengantin memang kerap dilakukan. Akan tetapi baru-baru ini beredar sebuah momen kocak yang dilakukan oleh seorang bapak-bapak dan sontak viral di media sosial.

Ia mencoba untuk mencicipi makanan yang akan dimakan kedua mempelai dalam prosesi suap-suapan. Momen kocak itu nyatanya membuat sang menantu tertawa lepas.

Ingin tahu seperti apa momen viral kocaknya? Berikut ulasannya.

Bapak Cicipi Makanan Prosesi Suap-Suapan Pengantin

Seorang bapak baru menjadi sorotan lantaran tengah mencicipi makanan yang pada nantinya akan dimakan oleh kedua mempelai saat prosesi suap-suapan. Seperti terlihat dalam unggahan Instagram @happy_mommie, bapak tersebut berdiri di samping mempelai wanita.

Kemudian datang petugas yang membawakan makanan ke arahnya. Namun, dengan santainya ia mengambil sejumput makanan tersebut dan memakannya.

Menantu Tertawa Ngakak

Melihat sang mertua laki-lakinya itu mencicipi makanan tersebut sontak membuat sang menantu tertawa ngakak. Sang menantu terlihat tertawa hingga memejamkan mata lantaran tak kuasa melihat momen kocak bapak yang mencicipi makanan untuk prosesi suap-suapan itu.

Tak hanya menantunya, sang mempelai wanita yang berada disampingnya pun juga kemudian turut tertawa melihat tingkah kocak bapaknya.

Netizen Ngakak

Momen yang tersebut nyatanya juga mampu mencuri perhatian netizen. Banyak dari mereka yang kemudian ikut tertawa ngakak melihat kekocakan bapak itu.

"Diputer berulang2 ngakaakk muluu gue," tulis komentar @ratihrianis.

"Deh malah nyuapin diri sendiri," lanjut @siskazvk.

"Ngakak abisss," lanjut @qoriyusniasari.

"Lucuuu," timpal @dewi_fatmawati_a.

Video

Berikut adalah video singkat yang menunjukkan tingkah kocak bapak mencicipi makanan untuk prosesi suap-suapan pengantin viral itu.

Klik Vedonya  Di sini>>>> Viral Bapak Cicipi Makanan buat Prosesi Suap-suapan Pengantin, Menantunya Ngakak

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel